Senin, 24 Juni 2013

Maidany - Jangan Jatuh Cinta, Tapi Bangun Cinta

Quote:

"para pencinta sejati... adalah ia yang siap untuk komitmen 
memberikan cintanya hanya untuk yang halal bagi dirinya"

JANGAN JATUH CINTA, TAPI BANGUN CINTA - LIRIK MAIDANY


Di sini pernah ada rasa simpati
Di sini pernah ada rasa mengagumi
Rasa ingin memilikimu
Memasukkanmu ke dalam hati ini
Menjadi penghuni...

Mencoba berlindung di balik fitrahnya hati
Untuk mencari pembenaran diri...
Namun Ternyata semua hanya permainan nafsu
Untuk memburu cinta yang semu
Aku Tertipu...
Tuhanku berikanku cinta yang Kau titipkan
Bukan cinta yang pernah ku tanam 2 x
Pada seseorang...

Aku ingin rasa cinta ini
Masih menjadi cinta perawan
Cinta yang hanya aku berikan
Saat ijab qabul telah tertunaikan 2 x
Tuhanku berikanku cinta yang Kau titipkan
Bukan cinta yang ku tanam 5 x

Bagi yang mau download MP3-nya bisa dklik disini

Rabu, 10 April 2013

SABAR ITU SUSAH, NAMUN IA INDAH...

~ Jadikanlah sabar kita sesabar ulat yang menanti menjadi kepompong, dan kepompong pun harus tabah, bersabar dan mungkin berkorban untuk menjadi seekor kupu-kupu yang Indah...

~ Jadikanlah sabar kita sesabar kaktus berduri yang bertahan di padang pasir yang panas, untuk menanti munculnya kuncup bunga menjadi mekar sebagai penghiburannya...

~ Jadilah kita sabar, sesabar bumi menanti hujan yang turun di curah dari langit, untuk menumbuhkan biji-bijian dalam perutnya yang sabar di semai terbawa angin. Sabar... Bukan berarti lemah, bukan pula ia kalah. Justru ia adalah benteng-benteng­ keselamatkan kita dari keputus-asaan; Bertawakal atas ujian; Kekuatan atas cobaan...

"Maka bersabarlah kamu (Muhammad) dengan sabar yang baik." [QS. Al-Ma'arij: 5]

Selasa, 19 Maret 2013

*Kisah Tangan Kanan


Mengapa dalam agama kita, makan dan minum harus pakai tangan kanan? Karena itu perintah Rasul Allah.


Terserah saya dong, mau makan pakai tangan kiri. Ya, silahkan. Tidak akan ada petir yg menyambar kepala gara2 itu. Tapi, sebelum melakukannya, dengarkan kisah seseorang yang baru saja mengalami musibah.

Kita sebut saja Bambang, baru dua belas tahun. Masih kelas enam SD, tapi anak kecil selalu saja spesial. Sy beberapa hari lalu, bahkan mendengarkan cerita Ashabul Kahfi dari seorang anak berusia 5 tahun--lengkap, sistematis, beserta hikmahnya.



Alkisah, Bambang, jagoan kecil kita ini, naik motor abang ojek, antar jemput, pulang dari sekolahnya. Nahas, motornya ditabrak mobil, lengan kanannya tergencet knalpot, parah, dan tidak ada pilihan selain diamputasi.



Sedih sekali orang tuanya, siapa tidak sedih, anak semanis Bambang, penurut, pintar, harus kehilangan lengan tangan kanannya. Tapi Bambang tidak terlihat sedih, dia lebih banyak berdiam diri, seperti mencemaskan sesuatu.



Apa pasal yg dicemaskannya? "Apakah boleh Bambang nanti makan pakai tangan kiri, Pak, Bu?" Akhirnya Bambang buka mulut, bertanya, suaranya bergetar. Orang tuanya terdiam sejenak, saling bersitatap, lantas buru-buru menggangguk, tentu saja boleh.



"Tapi, tapi apakah Nabi Muhammad tidak akan marah?" Anak kecil itu menyeka air matanya dengan punggung telapak tangan kirinya, terisak.



Dua belas tahun umurnya, lengan tangan kanannya hilang, hanya satu hal yg dia cemaskan. Bukan masa depannya, melainkan, apakah Nabi Muhammad akan marah atau tidak kalau dia terpaksa makan tangan kiri. Itulah kecintaan atas Nabi yg cemerlang.



Hari ini, kita siap sedia mengangkat senjata demi membela Nabi tercinta kita dihina. Tapi apakah sebenarnya kita tidak sedang jadi korban lucu-lucuan orang yg memang membenci kita saja? Apakah mereka justru tdk sedang tertawa terpingkal2, melihat kita beringas, buas sekali membalas--dan dunia melihat itu semua.



Jika kita ingin membela Nabi kita, maka teladanilah beliau. Hanya itu cara terbaik menunjukkannya ke siapapun, termasuk musuh paling membenci. Mulailah dr urusan makan/minum dengan tangan kanan. Seperti Bambang yg sedih sekali tidak bisa melakukannya lagi.

By: Tere Liye


Senin, 18 Maret 2013

Untukmu, Sahabatku,..

Untukmu,..yang telah menjadi sahabat,..Untukmu,..yang selalu memberikan semangat,..Untukmu,..yang sering aku repotkan,...:)
dan untukmu yang berulang tahun hari ini,..
"Happy Milad ISMA RAMADHANI LUBIS"Barakillah fii umriik,...:)Semoga cepat ketemu jodoh yaaa,..heheee,...


Oh iya,..berhubung kita terpisahkan oleh lautan dan samudra,..#lebay,..^^Jadi, hadiahnya lirik lagu ini aja ya,..hehe....
Hari ini saat bahagia untukmuBertambah 1 tahun usiamuKunyanyikan sebuah laguAgar istimewa harimu
Chorus:Happy birthday to youHappy birthday to youHappy birthday to you(Ten to five, Happy birthday to you)






Minggu, 17 Maret 2013

Cinta untuk Mama

Apa yang kuberikan untuk mama
Untuk mama tersayang

Tak kumiliki sesuatu berharga

Untuk mama tercinta



Reff :Hanya ini kunyanyikan
Hanya ini kunyanyikan

Senandung dari hatiku untuk mama

Hanya sebuah lagu sederhana

Lagu cintaku untuk mama



Walau tak dapat selalu ku ungkapkan

Kata cintaku ‘tuk mama

Namun dengarlah hatiku berkata
Sungguh kusayang padamu mama




Ada yang tau cuplikan lagu di atas,..:D

Pasti pada tau dong ya,...yupp,..judulnya adalah cinta untuk mama,...

Lagu ini aku persembahkan untuk mamaku tercinta yang sedang berulang tahun,..:)

Happy birthday mama,..muaaachhh,....:-*


Kalau seandainya aku menanyakan kepada mama, apa yang diinginkannya saat ini, aku tau yang mama inginkan hanyalah melihat anak-anaknya sukses,..
Tapi maafkan aku mama yang belum bisa mewujudkan keinginanmu itu,..:'(
Aku janji akan selalu berusaha memberikan yang terbaik untukmu mama,..
Terima kasih ku ucapkan untukmu mama yang selalu menyelipkan doa untuk anakmu ini di setiap sujudmu,..

Dipertambahan usia mama ini, aku harap Allah selalu memberikan nikmat sehat dan nikmat rizki...
Semoga Allah selalu menjagamu mama, semoga umur mama berkah dan semoga Allah mengabulkan setiap doa dan harapanmu mama,...
Aamiin ya Rabb,..

I'm really miss you mama,....


Kamis, 21 Februari 2013

Tentang #jodoh (dari twitter Salim A. Fillah)

Kerjaan iseng: Mengumpulkan tulisan-tulisan bagus dan memasukannya ke dalam Blog. Hehe
**
Tentang #jodoh (dari twitter Salim A. Fillah)

Rizqi kita sudah tertulis di Lauhul Mahfuzh. Mau diambil lewat jalan halal ataukah haram, dapatnya segitu juga. Yang beda, rasa berkahnya ;)

Jodoh kita sudah tertulis di Lauhul Mahfuzh. Mau diambil dari jalan halal ataukah haram, dapatnya yang itu juga. Yang beda, rasa berkahnya ;)

Keduanya bukan tentang apa, berapa, atau siapa; tapi BAGAIMANA Allah memberikannya; diulurkan lembut & mesra, atau dilempar penuh murka?

Maka layakkanlah diri di hadapanNya untuk dianugerahi rizqi & jodoh dalam serah terima paling sakral, mesra, penuh cinta, berkah, & makna.

Rizqi & jodoh di tangan Allah. Tapi jika tak diambil-ambil, ya di tangan Allah terus;P Ikhtiyar suci & doa menghiba mendekatlan keduanya.

Setiap orang memiliki jodohnya. Jika takdir dunia tak menyatukannya, atau malah melekatkan pada yang tak sejalan; surga kelak mempertemukan.

Jodoh Nuh & Luth bukan isteri mereka. Jodoh Asiyah isteri Fir'aun bukanlah suaminya. Maryam ibunda 'Isa pun kelak bertemu jodohnya.

Jodoh Abu Lahab itu agaknya Ummu Jamil; sebab mereka kekal hingga neraka. Jodoh Sulaiman agaknya Balqis, bersama mereka mengabdi padaNya;)

Di QS An Nuur: 26; diri ialah cermin bagi jodoh hati. Yang baik-baik jadilah jodoh yang suci-suci. Yang nista-nista jumpalah yang keji-keji.

Tentu makna ayat itu adalah peringatan & kerangka ikhtiyar: cara menjemput jodoh terbaik adalah dengan membaikkan diri di tiap bilang hari.

Yang menjemput pasangan dengan menggoda matanya; bersiaplah mendapatkan ia yang tak tahan atas jebak kejelitaan lain.

Tiap masa lalu buram yang tersesal dalam taubat suci; semoga jadi jalan mengantar kita pada kelayakan mendapat jodoh yang terbaik.

Jodoh tetap misteri. Syukuri ketidaktahuan itu dengan merencanakan & mengupayakan yang terbaik menuju pernikahan suci di dunia nan fana.

Selanjutnya, tugas besar kita adalah melestarikan perjodohan itu hingga ke surga; meniti rumahtangga, sabar-syukur dalam barakah & ridhaNya.